realme C85 5G Andalkan Ketahanan IP69 Pro untuk Aktivitas Outdoor dan Mobilitas Tinggi
Selain mengandalkan konektivitas 5G, realme C85 5G juga menonjolkan aspek durabilitas sebagai nilai jual utama. Smartphone ini dibekali sertifikasi IP69 Pro yang mencakup perlindungan IP66, IP68, IP69, hingga IP69K, menjadikannya tahan terhadap air dan berbagai jenis cairan.
Perlindungan tersebut membuat realme C85 5G lebih siap digunakan dalam berbagai kondisi kerja, termasuk di lingkungan outdoor, lokasi lapangan, hingga situasi tak terduga seperti terkena hujan atau tumpahan cairan di meja kerja.
Ketangguhan ini menjadi kelanjutan dari DNA realme C85 Series yang sejak awal diposisikan sebagai smartphone tangguh untuk pengguna dengan mobilitas tinggi. Dengan perlindungan berlapis, perangkat tetap aman digunakan tanpa harus khawatir terhadap kerusakan akibat air atau debu.


Tak hanya tahan banting, realme C85 5G juga dirancang tetap responsif meski layar dioperasikan dengan tangan basah atau berminyak, sehingga tetap fungsional di berbagai situasi kerja lapangan.
Daya tahan perangkat ini didukung baterai berkapasitas 7.000 mAh yang memungkinkan penggunaan intens tanpa sering mengisi daya. Hal ini menjadi faktor penting bagi pengguna yang bekerja di luar ruangan atau sulit mengakses sumber listrik.
Dalam rangka peluncuran perdana, realme menghadirkan program Open Sale mulai 16 Januari 2026 dengan penawaran khusus pembelian online berupa bonus TWS realme Buds T110 senilai Rp299 ribu untuk jumlah terbatas.
Dengan kombinasi konektivitas 5G, perlindungan IP69 Pro, baterai besar, dan layar 144Hz, realme menargetkan realme C85 5G sebagai perangkat produktivitas sekaligus aktivitas outdoor bagi generasi muda yang membutuhkan smartphone tangguh dan serbaguna.