Equity Life Indonesia & Bank BPD Bali Luncurkan “Pitra Yadnya Signature Plan Protection”

 Equity Life Indonesia & Bank BPD Bali Luncurkan “Pitra Yadnya Signature Plan Protection”

PT Bank Pembangunan Daerah Bali (Bank BPD Bali) bersama PT Equity Life Indonesia (Equity Life Indonesia) melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama pada Jumat (7/11/2025) di Jakarta. Penandatanganan kerjasama ini merupakan sinergi akselerasi produk asuransi jiwa terbaru, yaitu Pitra Yadnya Signature Plan Protection.

Produk ini dirancang sebagai solusi perlindungan finansial yang dapat memberikan ketenangan pikiran bagi nasabah bank BPD Bali. Produk ini memberi perlindungan jangka panjang yang fleksibel dengan berbagai pilihan plan masa asuransi dan masa pembayaran premi yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan nasabah bank BPD Bali.

Presiden Direktur Equity Life IndonesiaSamuel Setiawan menjelaskan bahwa dalam perjalanan hidup seseorang, risiko seperti sakit atau kecelakaan mungkin datang tanpa bisa diduga, namun perencanaan yang matang dapat menjaga harmoni keluarga tetap utuh di setiap momen berharga. Di sinilah peran asuransi jiwa menjadi sangat penting, bukan hanya sebagai jaring pengaman finansial, tetapi juga sebagai bentuk cinta dan warisan bermakna bagi orang-orang tercinta.

Baca Juga :  Perhitungan PPh 21 Lebih Mudah, Berikut Ketentuannya

Pitra Yadnya Signature Plan Protection adalah jawaban bagi tulang punggung keluarga untuk terus menjaga kesejahteraan orang terkasih, bahkan saat mereka tak lagi dapat mendampingi. Terinspirasi dari nilai luhur Pitra Yadnya dalam budaya Bali, produk ini merefleksikan semangat untuk meninggalkan warisan terbaik bagi generasi penerus.

Pitra Yadnya Signature Plan Protection memberikan manfaat utama berupa 100% Uang Pertanggungan jika Tertanggung meninggal dunia akibat penyakit atau kecelakaan selama masa asuransi. Selain itu, terdapat tiga manfaat tambahan lainnya yang membuat produk ini semakin komprehensif, antara lain:
1. Tambahan Manfaat Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan: Uang pertanggungan tambahan jika Tertanggung meninggal dunia akibat kecelakaan, hingga usia 75 tahun.
2. Tambahan Manfaat Pengembalian Premi: 100% total premi yang telah dibayarkan akan dikembalikan jika Tertanggung meninggal dunia dalam masa pembayaran premi.
3. Manfaat Akhir Masa Asuransi: 100% uang pertanggungan akan diberikan jika Tertanggung hidup hingga akhir masa asuransi.

Keunggulan lainnya dari Pitra Yadnya Signature Plan Protection adalah besaran premi yang tetap sepanjang masa pembayaran premi sehingga dapat membantu memberikan kepastian dalam perencanaan keuangan nasabah. Selain memberikan perlindungan jiwa, Pitra Yadnya Signature Plan Protection juga menawarkan manfaat finansial jangka panjang sebagai tambahan manfaat hari tua di usia pensiun.

Baca Juga :  Kinerja Bisnis Bank BPD Bali Diapresiasi 4 Penghargaan Sekaligus

Manfaat lainnya, memberikan keleluasaan bagi nasabah bank BPD Bali untuk menikmati hasil perencanaan keuangan yang telah dibangun sejak dini, sekaligus menyiapkan masa tua yang lebih tenang dan sejahtera.

Kemitraan strategis ini mencerminkan komitmen jangka panjang PT Equity Life Indonesia dalam memperluas jangkauan produk melalui jalur distribusi bancassurance, serta menjadi bagian nyata dalam perencanaan keuangan keluarga Indonesia. Kemitraan ini tidak hanya memperkuat jaringan distribusi produk asuransi, tetapi juga mendorong literasi keuangan masyarakat dalam hal perencanaan warisan dan manajemen risiko.

“Peluncuran Pitra Yadnya Signature Plan Protection merupakan bukti nyata dari komitmen kami dalam memberikan solusi perlindungan finansial jangka panjang bagi masyarakat Bali khususnya nasabah Bank BPD Bali. Kami pun berharap bahwa Pitra Yadnya Signature Plan Protection ini dapat semakin melengkapi rangkaian produk yang sudah dimiliki oleh Bank BPD Bali dan Equity Life Indonesia sebelumnya, yaitu Asuransi Bali Dwipa Multi Protection. Tentunya dengan kemitraan yang telah terjalin erat sejak tahun 2018, kami akan terus berinovasi untuk mendukung perencanaan keuangan nasabah Bank BPD Bali, serta berkomitmen untuk memberikan proteksi kepada lebih banyak masyarakat Bali,” ujarnya.

Dengan adanya Pitra Yadnya Signature Plan Protection, diharapkan nasabah Bank BPD Bali tak perlu merasa khawatir lagi dalam menghadapi ketidakpastian dan juga risiko finansial baik kini maupun di masa depan nanti, serta memiliki ketenangan pikiran dalam menjalani kehidupan sehari-hari, mengetahui bahwa mereka telah terlindungi oleh asuransi jiwa yang optimal dalam satu polis asuransi.

Direktur Utama Bank BPD Bali, I Nyoman Sudharma, S.H., M.H.menyambut baik peluncuran Pitra Yadnya Signature Plan Protection ini, yang merupakan perwujudan sinergi kuat antara Bank BPD Bali dengan PT Equity Life Indonesia. Bagi Bank BPD Bali, produk ini adalah bagian dari upaya perusahaan untuk terus memberikan layanan yang semakin lengkap dan komprehensif bagi nasabah.

Inovasi dalam layanan ini menjadi kunci untuk memastikan Bank BPD Bali tetap menjadi pilihan utama bagi nasabah, menyediakan tidak hanya layanan perbankan inti, tetapi juga solusi perlindungan finansial yang solid, terinspirasi dari nilai luhur Pitra Yadnya. “Kami percaya, dengan kelengkapan layanan ini, nasabah akan merasa lebih terikat dan puas, sehingga tidak ada alasan untuk berpindah ke bank lain, dan kami dapat terus bertumbuh bersama masyarakat Bali,” ujarnya.

Leave a Reply