18/01/2025

Sinergi Srikandi PLN dan PIKK PLN Beri Donasi untuk Yayasan Peduli Anak Kanker di Bali

 Sinergi Srikandi PLN dan PIKK PLN Beri Donasi untuk Yayasan Peduli Anak Kanker di Bali

Srikandi PLN dan PIKK (Persatuan Istri Karyawanan dan Karyawati) PLN berinisiatif menggalang dana pribadi untuk memberikan donasi kepada para anak – anak yang bernaung dalam Yayasan Peduli Anak Kanker Bali.

Dalam pemberian donasi ini, Ketua PIKK PLN Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) Bali, Ana Rissanti Munawir Hakim menyampaikan bahwa program kolaborasi kali ini diperuntukkan kepada pihak yang membutuhkan.

Baca Juga :  Tulus Meriahkan Panggung Dua Dekade ITB Stikom Bali

“Dana donasi yang merupakan sumbangan dana pribadi dari ibu – ibu PIKK dan karyawan dimaksudkan untuk berbagi rezeki yang diharapkan dapat bermanfaat bagi yayasan untuk melaksanakan tugas mulianya yakni menaungi anak – anak penderita kanker,” ucapnya.

Ia juga berharapagar anak – anak dapat fokus dan tetap ceria dalam menjalani pengobatan dan aktivitas sehari – hari.

Pengurus Yayasan Gede Sudarmayasa yang menerima kunjungan ini menyampaikan apresiasinya atas perhatian yang diberikan oleh PLN.

Ia menjelaskan yayasan yang telah terbentuk secara mandiri sejak tahun 2015 ini memberikan fasilitas yakni rumah singgah bagi pasien kanker usia 0 – 17 tahun yang tengah menjalani pengobatan di Rumah sakit Umum Pusat Prof. Ngoerah.

Baca Juga :  Tenang, Sistem Kelistrikan Nusa Penida Telah Di-backup EBT 3,5 MWp

“Anak – anak yang ada di sini berasal dari wilayah Bali, NTB dan juga NTT. Untuk anak – anak yang membutuhkan bantuan ini, kami sediakan pemondokan secara gratis selama diperlukan. Selain itu, kebutuhan sehari – hari serta bantuan obat khusus penderita kanker yang tidak ditanggung oleh BPJS Kesehatan juga diberikan di sini,” imbuhnya.

Tak hanya itu, yayasan ini juga memberikan bantuan kepada anak – anak berupa fasilitas untuk membantu kegiatan belajar – mengajar.