Bantu UMKM Buat Perencanaan Keuangan– BKRAF Jalin Kerjasama dengan Lintar Financial

Bantu UMKM Buat Perencanaan Keuangan– BKRAF Jalin Kerjasama dengan Lintar Financial /BDN
Dalam rangka mendukung kampanye Global Money Week, Lintar Financial dan BKRAF Academy dengan bangga mengumumkan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) sebagai langkah strategis dalam meningkatkan literasi dan perencanaan keuangan bagi para pelaku industri kreatif di Kota Denpasar.
Acara ini berlangsung pada Jumat (21/3/2025) di DNA. Kerja sama ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara sektor finansial dan industri kreatif dengan menyediakan edukasi, pelatihan, serta konsultasi keuangan yang lebih terstruktur bagi para kreator dan pelaku usaha kreatif.
Dengan adanya MoU ini, Lintar Financial akan memberikan dukungan dalam bentuk program pelatihan keuangan yang dirancang khusus untuk komunitas BKRAF Academy, sehingga para pelaku industri kreatif dapat mengelola keuangan mereka dengan lebih baik dan berkelanjutan.
Kepala BKRAF Academy I Putu Yuliartha, S.S., menyampaikan, kolaborasi ini merupakan langkah maju bagi para pelaku industri kreatif untuk memahami pentingnya perencanaan keuangan yang sehat. “Kami berharap kerja sama ini dapat meningkatkankesejahteraan dan keberlanjutan bisnis kreatif di Denpasar,” ujarnya.
Sementara itu, Agus Helly, Founder sekaligus CEO Lintar Financial menambahkan, Lintar Financial berkomitmen untuk memberikan edukasi keuangan yang inklusif bagi berbagai lapisan masyarakat, termasuk industri kreatif. Dengan adanya MoU ini, ia berharap semakin banyak pelaku usaha kreatif yang memiliki pemahaman keuangan yang lebih baik, sehingga mereka dapat berkembang secara profesional dan finansial.
Acara penandatanganan ini juga dihadiri oleh perwakilan dari Pemerintah Kota Denpasar yaitu Kepala Bappeda Kota Denpasar, komunitas kreatif, serta para pelaku industri terkait. Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, diharapkan inisiatif ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi ekosistem ekonomi kreatif di Kota Denpasar.